Selasa, 28 Mei 2013

NILAI TPM DAN TKD 2012 / 2013

TPM ( Tes Peningkatan Mutu ) dan TKD ( Tes Kemampuan Dasar ) adalah uji coba yang ditujukan kepada siswa, untuk mengetahui tingkat kemampuan dan mutu dari setiap siswa selama mendapat pelajaran di semester II ini,, adapun hasil nilai nya di spoiler berikut :



Dengan nilai tersebut, diharapkan para siswa - siswi lebih giat belajar lagi, dan untuk orangtua juga diharapkan selalu memberikan suport dan motivasi yang positif untuk kelangsungan belajar para anak - anaknya.. karena sebentar lagi siswa - siswi akan menempuh UKK ( Ujian Kenaikan Kelas )

Terus Berjuang !!!

Selasa, 21 Mei 2013

PROFIL SEKOLAH


NAMA SEKOLAHSDN CIPINANG MUARA 18 PAGI
ALAMAT SEKOLAHJL. D KOMPLEK CIPINANG INDAH
STATUS SEKOLAHNEGERI
STATUS AKREDITASIA ( AMAT BAIK )
TELEPON(021) 851-6463
EMAILsdncipinangmuara18pagi@gmail.com
BLOGsdncipinangmuara18pagi.blogspot.com
NAMA KEPALA SEKOLAHNURHAIDA SIMANULLANG, S.Pd
N I P19630925 198503 2 004
JUMLAH PTK5 PNS dan 7 Honorer

Jumlah Siswa Tahun Pelajaran 2016 / 2017 :

1Kelas I62
2Kelas II37
3Kelas III29
4Kelas IV33
5Kelas V34
6Kelas VI35

Senin, 20 Mei 2013

HARKITNAS



Apa?

Seratus lima tahun telah kita lalui sejak ditetapkannya tangal 20 Mei sebagai Hari Kebangkitan Nasional. Nilai-nilai Kebangkitan Nasional yang diperjuangkan para pendahulu kita telah menjadi perekat jalinan persatuan dan kesatuan diantara kekuatan dan komponen bangsa. Ia telah memberi semangat untuk melepaskan diri dari penjajahan, mengejar ketertinggalan dan membebaskan diri dari keterbelakangan. Nilai-nilai tersebut menjadi dasar perjuangan para pemuda yang kemudian pada tanggal 20 Mei 1908 terorganisasi dalam wadah pergerakan bernama "Boedi Oetomo". Dari sinilah kemudian semangat nilai-nilai persatuan dan kesatuan ini semakin mengkristal dan menjadi kekuatan moral bangsa sebagaimana tertuang dalam ikrar "Soempah Pemoeda", pada tanggal 28 Oktober 1928. Perjuangan panjang yang ditempuh oleh bangsa Indonesia tersebut, akhirnya kita capai dengan memproklamirkan kemerdekaan pada tanggal 17 Agustus 1945 sebagai bangsa yang merdeka dari penjajahan.


Mengapa?

 

Bangsa Indonesia telah bersepakat bahwa Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia yang diperoleh melalui perjuangan panjang tersebut harus tetap dipertahankan, dipelihara dan dijaga. Dalam kurun waktu 62 tahun perjalanannya, berbagai ancaman, tantangan, hambatan dan gangguan masih saja terjadi. Beberapa tahun terakhir ini bangsa kita dilanda dengan berbagai cobaan berupa bencana alam sebagai akibat atau  pengaruh lingkungan global yang menyebabkan kerusakan di berbagai  sektor kehidupan kita bahkan menimbulkan korban jiwa dan harta benda yang besar. Dengan memperhatikan perkembangan dan kecenderungan penomena bangsa tersebut, maka semangat dan jiwa Kebangkitan Nasional menjadi penting untuk terus tetap digelorakan dalam setiap individu warga negara Indonesia, agar tetap waspada dalam rangka menjaga keutuhan kita sebagai sebuah bangsa yang besar dalam bingkai NKRI.

Bagaimana?

 

Peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke-105 Tahun 2013 ini akan kita jadikan sebagai sebuah momentum untuk memasuki kebangkitan Nasional pada tahun-tahun berikutnya. Momentum ini ditandai dengan berbagai kegiatan dan aktifitas yang dilakukan oleh pemerintah bersama seluruh komponen bangsa dari pusat sampai daerah untuk terus mengokohkan, menguatkan dan  memelihara semangat kebangkitan Nasional.



SUMBER     : KLIK DISINI